“Dilandasi dengan semangat Membangun Indonesia dari Pinggiran, dapat melahirkan berbagai gagasan cemerlang demi membangun kesejahataraan daerah kepulauan dan pesisir di seluruh Indonesia.”
Ali Mazi
Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara
Ketua Badan Kerjasama Provinsi Kepulauan
Selamat HUT ke-4 ASPEKSINDO
10 Agustus 2021
Musyawarah Nasional (Munas) II
Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia
Babel, 8-10 Oktober 2021
Jayalah ASPEKSINDO dan terus membangun kesejahteraan daerah kepulauan dan pesisir di seluruh Indonesia. ASPEKSINDO diharapkan mampu membantu Pemerintah Pusat untuk menguatkan sektor Kemaritiman dan Membangun Wilayah Pesisir.
ASPEKSINDO diharapkan mampu menggali potensi daerah pesisir, beserta nilai investasi di wilayah pesisir dapat dioptimalkan oleh seluruh daerah yang masuk dalam keanggotaan ASPEKSINDO. Sejatinya ASPEKSINDO dibentuk guna menangani permasalahan Pemerintah Daerah di wilayah kepulauan dan pesisir, di mana daerah tersebut dinilai memiliki banyak potensi yang dapat dimanfaatkan oleh Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, khususnya potensi pariwisata dan perikanan.
Potensi lain yang bisa dikembangkan agar wilayah kepulauan/pesisir dapat terangkat oleh pembangunan, khususnya peningkatan ekonomi masyarakat. Diharapkan terbangun kerjasama dan harmonisasi antara Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir yang saling menguntungkan dalam rangka mendukung suksesnya penyelenggaraan Pemerintah Daerah yang kuat, sehingga mampu menjadi pilar terwujudnya visi besar sebagai Poros Maritim Dunia. []
ASPEKSINDO
Satu Laut Sejuta Manfaat